Elohim yang mengampuni, tetapi yang membalas
Jumat, 18 April 2025
Pemazmur menyatakan, “Musa dan Harun di antara imam-imam-Nya, dan Samuel di antara orang-orang yang menyerukan nama-Nya. Mereka berseru kepada TUHAN dan Ia menjawab mereka. Dalam tiang awan Ia berbicara kepada mereka; mereka telah berpegang pada peringatan-peringatan-Nya dan ketetapan yang diberikan-Nya kepada mereka. TUHAN, Elohim kami, Engkau telah menjawab mereka, Engkau Elohim yang mengampuni [El Nasa] bagi mereka, tetapi yang membalas perbuatan-perbuatan mereka.” Mzm 99:6-8.
Ketika pemazmur mengidentifikasi Kristus sebagai El Nasa, dia menyatakan bahwa Dia datang mendekat untuk, mengampuni, dan melepaskan, orang-orang yang meratap. Dia melakukan ini dengan mengangkat mereka dengan tangan kanan-Nya. Ayb 27:11. Kita perhatikan, dalam hal ini, perkataan Yesaya, yang bersaksi, “Sungguh, Elohim itu keselamatanku; aku percaya dengan tidak gementar, sebab TUHAN ELOHIM itu kekuatanku dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku.” Yes 12:2. Menggambarkan ekspresi dari orang-orang yang telah menerima keselamatan ini, kita membaca, “Suara sorak-sorai dan kemenangan di kemah orang-orang benar: "Tangan kanan TUHAN [yang melayani keselamatan ini] melakukan keperkasaan”. Mzm 118:15.
Meskipun Tuhan memang mengampuni, Dia juga membalas perbuatan-perbuatan kita. Ini adalah bagian dari pelayanan dari tangan-Nya sebagai El Nasa, dan itu terlihat sebagai tangisan, ratapan dan celaka. Yehezkiel mempelajari prinsip ini, bersaksi, “Aku melihat, sesungguhnya ada tangan yang terulur kepadaku, dan sungguh, dipegang-Nya sebuah gulungan kitab, lalu dibentangkan-Nya di hadapanku. Gulungan kitab itu ditulisi timbal balik dan di sana tertulis nyanyian-nyanyian ratapan, keluh kesah dan rintihan (terj. Bhs. Ing. “lamentations and mourning and woe” artinya “tangisan dan ratapan dan celaka”).” Yeh 2:9-10. Hal penting untuk diperhatikan, sebagai seorang utusan Tuhan, Yehezkiel diarahkan untuk memakan gulungan kitab ini, sebagaimana dia selanjutnya menceritakan, “Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, makanlah apa yang engkau lihat di sini; makanlah gulungan kitab ini dan pergilah, berbicaralah kepada kaum Israel." Maka kubukalah mulutku dan diberikan-Nya gulungan kitab itu kumakan.” Yeh 3:1-2.
Referensi :
6 Musa dan Harun di antara imam-imam-Nya, dan Samuel di antara orang-orang yang menyerukan nama-Nya. Mereka berseru kepada TUHAN dan Ia menjawab mereka. 7 Dalam tiang awan Ia berbicara kepada mereka; mereka telah berpegang pada peringatan-peringatan-Nya dan ketetapan yang diberikan-Nya kepada mereka. 8 TUHAN, Elohim kami, Engkau telah menjawab mereka, Engkau Elohim yang mengampuni bagi mereka, tetapi yang membalas perbuatan-perbuatan mereka.
Ayb 27:11
Aku akan mengajari kamu tentang tangan Elohim, apa yang dimaksudkan oleh Yang Mahakuasa tidak akan kusembunyikan.
Yes 12:2
Sungguh, Elohim itu keselamatanku; aku percaya dengan tidak gementar, sebab TUHAN ELOHIM itu kekuatanku dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku.
Mzm 118:15
Suara sorak-sorai dan kemenangan di kemah orang-orang benar: "Tangan kanan TUHAN melakukan keperkasaan.
Yeh 2:9-10
9 Aku melihat, sesungguhnya ada tangan yang terulur kepadaku, dan sungguh, dipegang-Nya sebuah gulungan kitab, 10 lalu dibentangkan-Nya di hadapanku. Gulungan kitab itu ditulisi timbal balik dan di sana tertulis nyanyian-nyanyian ratapan, keluh kesah dan rintihan.
Yeh 3:1-2
1 Firman-Nya kepadaku: ”Hai anak manusia, makanlah apa yang engkau lihat di sini; makanlah gulungan kitab ini dan pergilah, berbicaralah kepada kaum Israel.” 2 Maka kubukalah mulutku dan diberikan-Nya gulungan kitab itu kumakan.